Tanpa Anda sadari, ban mobil merupakan salah satu komponen paling vital dalam kendaraan yang berperan langsung dalam keselamatan berkendara. Inilah mengapa ban harus dalam kondisi yang baik untuk memastikan mobil dapat berjalan dengan stabil dan aman.
Namun, tidak jarang bahwa para pengemudi menghadapi masalah berupa ban mobil sobek samping. Sobekan ini dapat terjadi karena berbagai alasan, bahkan sering menimbulkan kekhawatiran tentang keamanan berkendara Anda.
Sobekan atau yang dikenal sebagai sidewall ini dapat menjadi permasalahan yang serius, apabila dibiarkan dalam waktu lama. Simak artikel ini untuk mengetahui bagaimana sobekan ban ini mempengaruhi keamanan Anda dalam berkendara. Selain itu, kami juga menyertakan beberapa penyebab umum dan cara mengatasi sobekan ban mobil ini.
Baca Juga: Ban Mobil Mau Pecah? Waspadai 5 Tanda Berikut Ini
Sebagai jawaban atas permasalahan Anda, ban mobil sobek samping bisa memengaruhi keamanan dalam berkendara. Bagian ini sering berperan sebagai area ban yang menerima tekanan paling besar saat mobil bergerak.
Apabila terjadi sobekan, struktur ban akan melemah dan lebih berisiko untuk mengalami kebocoran atau bahkan meledak saat berkendara dengan tingkat kecepatan yang tinggi. Hal ini tentu sangat berbahaya, apalagi jika terjadi di jalan tol atau saat kondisi jalan tidak mendukung.
Selain itu, sobekan pada sidewall juga dapat mengurangi kemampuan ban dalam menahan beban kendaraan secara optimal. Ini bisa menyebabkan kemampuan handling yang buruk, terutama saat menikung atau menghindari rintangan di jalan.
Dari beberapa alasan ini, dapat dipastikan bahwa ban mobil yang sobek di samping harus segera ditangani, jauh hari sebelum digunakan untuk menempuh perjalanan yang tergolong jauh.
Sobekan pada bagian samping ban bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Berikut adalah lima penyebab umum yang perlu Anda ketahui:
Kunci keselamatan berkendara dimulai dengan mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengganti ban. Inilah lima tanda yang menunjukkan bahwa ban mobil Anda sudah perlu diganti:
Baca Juga: Cara Mencegah Ban Mobil Meledak Saat Cuaca Ekstrem
Saat menemukan ban mobil sobek samping, sebaiknya Anda tidak mengabaikannya. Segeralah segeralah lakukan perbaikan ban yang sobek dengan cara menukarnya dengan ban baru untuk menghindari risiko kecelakaan. Selain itu, perhatikan juga faktor-faktor penyebab sobekan dan lakukan perawatan ban secara berkala agar ban mobil Anda lebih aman dipakai.
Selain memeriksa ban mobil, sebaiknya Anda rutin juga melakukan pemeriksaan rutin beberapa komponen pada mobil. Jika menemukan adanya komponen yang perlu diganti, sebaiknya carilah spare part yang terbukti berkualitas dan original, seperti yang akan Anda dapatkan di toko kami, Astra Otoshop.
Di toko kami, Anda bisa mendapatkan berbagai jenis produk original berkualitas dari Astra, termasuk juga aki dan oli menyesuaikan apa yang kendaraan Anda butuhkan. Tak hanya itu, Anda juga bisa melakukan pergantian oli dan aki pada layanan Shop & Drive.
Cukup dengan membeli voucher ekslusif yang tersedia di toko kami, Anda akan mendapatkan diskon setiap pembelian produk dengan bonus berupa jasa pemasangannya. Tunggu apalagi? Untuk mendapatkan voucher ini, kunjungi website resmi untuk menemukan info lengkapnya.
Untuk melakukan konsultasi lebih lanjut, hubungi kami melalui nomor telepon 1500015 ataupun nomor WhatsApp ini.