Harga Oli Motor Matic

22 Desember 2023156 VIEWS
Informasi
Panduan Oli motor Daftar Harga Terbaru Juni 2024 Rekomendasi Oli

Kinerja mesin sepeda motor, terutama bagi mesin motor matik, sangat bergantung pada jenis oli yang bagus digunakan. Oleh karena itu, penggantian oli dengan produk yang khusus dibuat untuk motor Anda bukan hanya tindakan pemeliharaan, melainkan investasi untuk memastikan performa motor matic terbaik.

Dengan pasar yang dipenuhi berbagai merek oli motor seperti Shell dan banyak pilihan jenis oli lain, memilih oli terbaik bisa menjadi kebingungan sendiri. Namun, dengan daftar harga terbaru 2024 dan pilihan oli motor matic terbaik yang kami sajikan berikut ini semoga membantu proses memilih oli menjadi lebih mudah.


Daftar Harga Oli Motor Matic Terbaru dan Rekomendasi Oli Motor Matic - September 2024

Harga Beli Antar Oli Matic

  • Shell Advance AX7 Scooter 10W-40 0.8 Liter, Rp. 54.000
  • Shell Advance AX5 Scooter 10W-30 0.8 Liter, Rp. 41.850
  • Shell Advance AX5 Scooter 20W-40 0.8 Liter, Rp. 40.950
  • Oli Aspira Motor Matic 10W-30 0.8 Liter, Rp. 42.750
  • Oli Aspira Motor Matic 20W-40 0.8 Liter, Rp. 42.750
  • Oli Aspira Motor Matic 10W-40 0.8 Liter, Rp. 50.350

Harga Paket / Bundling

  • Paket Fast Tune Up Shell Advance AX7 Scooter 10W-40 0.8 Liter untuk Motor Matic + Protego Engine Flush, Rp. 90.080
  • Paket Fast Tune Up Shell Advance AX7 Scooter 10W-40 0.8 Liter untuk Motor Matic + Gear Oil, Rp. 64.000
  • Paket Fast Tune Up Shell Advance AX7 Scooter 10W-40 0.8 Liter untuk Motor Matic + Bohlam Halogen Aspira Exposio untuk motor Vario, Beat dan Mio, Rp 82.650
  • Paket Bundling Aki Motor GS ASTRA GTZ5S MF dan Oli Motor Shell Advance AX7 SC 10W40 0.8L Beat Vario Scoopy Mio Fino. Rp.272.800
  • Paket Bundling Aki Motor GS ASTRA GSMF-GTZ-6V dan Oli Motor Shell Advance AX7 SC 10W40 0.8L PCX Vario 125/150/160 ADV, Rp 317.680
  • Paket Bundling Aki Motor GS ASTRA GOLD GTZ5S MF dan Oli Motor Shell Advance AX7 SC 10W40 0.8L Beat Vario Scoopy Mio Fino, Rp 250.150

*) update: 2024 (harga sewaktu bisa berubah)


Panduan Praktis Oli Matic untuk Motor Anda

Cara membaca kode oli motor matic anda

Oli Motor Matic menggunakan unit pengukuran yang sering disebut Viskositas. Viskositas adalah ukuran ketahanan suatu cairan untuk mengalir. Semakin tinggi viskositas suatu cairan, semakin sulit cairan tersebut untuk mengalir.

Pada oli motor matic, viskositas diukur dengan menggunakan skala SAE (Society of Automotive Engineers) yang terdiri dari dua angka dan satu huruf, yaitu:

  • Angka pertama menunjukkan tingkat kekentalan oli saat mesin dingin. Semakin kecil angka pertama, semakin encer oli tersebut saat dingin.
  • Angka kedua menunjukkan tingkat kekentalan oli saat mesin panas. Semakin besar angka kedua, semakin kental oli tersebut saat panas.
  • Huruf "W" diambil dari bahasa inggris "Winter" yang berarti suhu dingin.

Sebagai contoh, kode oli dengan kekentalan 10W30 berarti:

  • Oli tersebut memiliki tingkat kekentalan (viskositas) 10 saat mesin dingin.
  • Oli tersebut memiliki tingkat kekentalan (viskositas) 30 saat mesin panas.
  • Oli ini memiliki standar kekentalan SAE.

Anda dapat berkonsultasi kami melalui WhatsApp 0895351500015 mendapatkan rekomendasi oli motor matic yang tepat

Tips Memilih Oli Motor Matic Sesuai Usia Motor dan Frekuensi Pemakaian

Apakah anda bingung produk oli matic mana yang bagus untuk motor matic anda? semua oli motor matic pada dasarnya akan cocok dengan beragam merek hanya saja pemilihan oli mesin motor matic harus disesuaikan dengan usia motor, frekuensi pemakaian, dan kondisi berkendara.

Faktor yang berpengaruh dalam memilih Oli Motor Matic:

  • Usia Motor. Usia motor dapat mempengaruhi kondisi mesin. Semakin tua motor, maka performa mesin akan semakin menurun. Oleh karena itu, untuk motor yang sudah berusia lebih dari 5 tahun, sebaiknya menggunakan oli dengan viskositas yang lebih tinggi, seperti 10W-40 atau 20W-40.
  • Frekuensi Pemakaian. Frekuensi pemakaian motor juga dapat mempengaruhi kondisi mesin. Semakin sering motor digunakan, maka semakin cepat mesin akan mengalami gesekan. Oleh karena itu, untuk motor yang sering digunakan, sebaiknya menggunakan oli dengan viskositas yang lebih rendah, seperti 10W-30.
  • Kondisi Berkendara. Kondisi berkendara juga dapat mempengaruhi pemilihan oli mesin motor matic. Jika motor sering digunakan untuk berkendara jarak jauh atau dalam kondisi ekstrim, sebaiknya menggunakan oli yang lebih kental dengan viskositas yang lebih tinggi untuk melindungi mesin motor, seperti 10W-40 atau 20W-40.

Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai masing-masing tipe oli mesin motor matic:

  • 10W-30. Oli 10W-30 memiliki viskositas yang rendah pada suhu dingin dan sedang. Oli ini cocok untuk motor matic yang baru atau yang memiliki usia kurang dari 3 tahun. Oli ini juga cocok untuk motor matic yang sering digunakan untuk berkendara jarak dekat atau dalam kondisi normal.
  • 10W-40. Oli 10W-40 memiliki viskositas yang lebih tinggi dibandingkan oli 10W-30. Oli ini cocok untuk motor matic yang memiliki usia lebih dari 3 tahun atau yang sering digunakan untuk berkendara jarak jauh atau dalam kondisi ekstrim.
  • 20W-40. Oli 20W-40 memiliki viskositas yang paling tinggi di antara ketiga jenis oli tersebut. Oli ini cocok untuk motor matic yang memiliki usia lebih dari 5 tahun atau yang sering digunakan untuk berkendara jarak jauh atau dalam kondisi ekstrim.


Catatan Penting:

Selain memperhatikan usia motor, frekuensi pemakaian, dan kondisi berkendara, pemilihan oli mesin motor matic juga harus memperhatikan jenis mesin motor. Beberapa tipe motor matic memiliki spesifikasi khusus yang membutuhkan oli dengan jenis atau viskositas tertentu. Oleh karena itu, sebaiknya selalu membaca buku manual motor untuk mengetahui spesifikasi oli yang direkomendasikan oleh pabrikan.


Beli dan Ganti Oli Terbaik di Astraotoshop ? Gratis Ongkir, Bisa Homeservice atau Pasang di Shop and Drive, Praktis !

Ingin Teknisi Handal merawat motor matic anda ? Astraotoshop adalah sahabat pemilik motor matic untuk merawat kendaraan agar tetap prima. Kami merupakan pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin beli oli terbaik untuk motor matic Anda. Dapatkan keuntungan belanja di Astraotoshop seperti produk original, gratis ongkir, tukar tambah layanan bengkel atau home service, serta jaringan layanan servis terbesar dan kualitas dari Astra Otoparts.

Jangan ragu untuk menghubungi konsultasi 24 jam melalui telepon 1500015 atau WhatsApp di nomor +62895351500015.

Belilah oli berkualitas dari Astraotoshop sekarang juga dan pastikan performa motor matic Anda tetap optimal.


Topik :
Panduan Harga

Halaman :1

Rekomendasi Untukmu