Dalam artikel ini, kita akan membahas tentang perilisan Honda Vario 160, sepeda motor terbaru dari PT Astra Honda Motor. Honda Vario 160 merupakan skutik premium sporty dengan fitur-fitur canggih dan performa yang tangguh.
Perilisan Honda Vario 160 sudah dinanti-nantikan oleh banyak penggemar motor Honda. Dengan peningkatan fitur dan performa yang ditawarkan, Honda Vario 160 menjadi pilihan yang menarik bagi para pengendara yang menginginkan skutik premium sporti yang handal.
Jika Anda ingin mencari tahu tentang spesifikasi, fitur utama, dan performa dari Honda Vario 160? maka Anda berada di tempat yang tepat! Artikel ini akan memberikan informasi lengkap tentang semua hal tersebut.
Baca Juga: Cek Perbedaan Vario 160 ABS dan CBS Sebelum Membeli
Dengan desain keseluruhan yang berkelas, All New Honda Vario 160 menampilkan kekuatan melalui logo dan desain yang memukau. Ukuran bodi yang besar dengan garis sporti yang semakin premium memberikan kepercayaan diri yang tinggi bagi pengendaranya.
Tampilannya semakin berkelas berkat kombinasi velg berwarna burnt titanium pada tipe ABS, dan ukuran ban tubeless yang lebih lebar, yaitu depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14. Ban Aspira Maxio Rave adalah pilihan yang tepat untuk ban depan dan untuk kebutuhan penggunaan sehari-hari.
Dengan desain yang sporty juga, ban motor tubeless ini sangat sesuai dengan kebutuhan Motor Honda Vario 160. Setiap detailnya dirancang dengan teliti untuk memastikan performa optimal. Dengan Aspira Maxio Rave, nikmati pengalaman berkendara dengan Vario 160 yang aman, nyaman, dan stylish setiap harinya.
Selain desain yang memukau, Honda Vario 160 juga dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan dan keamanan yang canggih. Fitur Honda Smart Key System dengan alarm dan answer back system memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara.
Pada tipe ABS, fitur keselamatan seperti Antilock-Braking System (ABS) dan rear disc brake sudah menjadi standar keselamatan motor rilisan Honda. Selain itu, Honda Vario 160 juga dilengkapi dengan USB charger type A yang memudahkan pengisian daya tanpa perlu tambahan adapter.
Panel meter yang digunakan juga yang sangat informatif dan modern dengan layar full digital menampilkan berbagai informasi seperti kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, jam digital, konsumsi bahan bakar, indikator penggantian oli, dan kapasitas mesin yang mampu menghasilkan tenaga maksimal.
Honda Vario 160 menawarkan berbagai pilihan varian warna yang menarik untuk memenuhi selera pengendara. Tipe CBS hadir dengan pilihan warna yang beragam, seperti Active Matte Blue, Active Matte Black, Grande Matte Black, Grande Matte White, dan Active Matte Red.
Sedangkan tipe ABS juga memiliki beberapa pilihan warna yang menarik, antara lain Grande Matte Blue, Grande Matte Black, dan warna Grande Matte White. Setiap varian warna Honda Vario 160 memberikan tampilan yang stylish dan modern untuk motor ini. Dengan pilihan warna yang beragam, pengendara dapat memilih sesuai dengan preferensi dan kepribadian mereka.
Motor Honda Vario 160 cocok dengan aki kering 12V 6 Ampere. Salah satu pilihan aki yang sesuai adalah Aki Motor GS ASTRA MF GTZ-6V. Aki ini merupakan aki kering yang menggunakan bahan elektrolit yang terkandung dalam separator untuk menjaga kelistrikan motor.
Didesain secara khusus untuk memberikan daya optimal pada kendaraan bermotor, terutama yang dilengkapi dengan sistem ISS (Idle Stop System). Desain ini sesuai dengan kebutuhan Motor Honda Vario 160 yang menggunakan sistem stop tersebut.
Dengan menggunakan aki GS ASTRA MF GTZ-6V, Anda dapat yakin bahwa kelistrikan motor Honda Vario 160 akan terjaga dengan baik. Dapatkan aki ini segera untuk kelistrikan motor yang lebih bertenaga!
Kisaran Harga OTR Jakarta Honda Vario 160 terbaru pada tahun 2024 bervariasi, dimulai dari Rp 26 Jutaan untuk varian dasar dengan fitur CBS, dan varian Honda vario 160 ABS hingga Rp 29-30 Jutaan. Meski memiliki selisih perbedaan yang cukup jauh tapi kedua tipe ini telah mesin generasi terbaru. Salah satunya adalah pengaktifan fitur ramah lingkungan idling stop system dengan metode pengetesan wmtc untuk mengurangi polusi udara dengan pengaktifan fitur saat berhenti dalam lalu lintas.
Kisaran Daftar Harga Vario 160 Terbaru OTR Jakarta 2024 (Harga dapat berubah)
Kunjungi dealer resmi motor honda terdekat untuk update informasi harga Vario 160, Promo dan Simulasi Kredit yang berlaku.
Kedua tipe honda vario 160 memiliki usia yang lebih lama juga jika menggunakan suku cadang yang sesuai, seperti ukuran dan kapasitas aki yang pas, ban yang tepat, dan pelumas dengan teknologi pembersih yang aktif.
Selengkapnya bisa mengunjungi Astraotoshop.com untuk menemukan lebih banyak suku cadang untuk Vario 160 dengan harga terjangkau, kualitas OEM, dan jaminan garansi resmi.
Baca Juga: Honda Vario 160 2024 Desain, Fitur dan Konsumsi Bahan Bakar
Telah dibahas tentang fitur canggih yang akan dirasakan saat menggunakan sepeda motor Vario 160. Keseluruhan pembahasan menggarisbawahi bagaimana kombinasi desain yang atraktif dan teknologi canggih pada Vario 160 dapat meningkatkan kepuasan dan keyakinan pengendara selama perjalanan.
Dengan keunggulan pada keamanan, kenyamanan, dan performa, pengendara dapat merasakan sensasi berkendara yang lebih bertenaga dan dinamis, sekaligus menikmati gaya yang sporty layaknya motor sport.
Semoga artikel ini dapat memberikan gambaran dan menjawab pertanyaan Anda terkait Motor Vario 160!