Cara Membaca Kode MIL Motor Honda Secara Lengkap

06 Maret 2024149 VIEWS
Informasi
Panduan
Cara Membaca Kode MIL Motor Honda Secara Lengkap

Cara Membaca Kode MIL Motor Honda Secara Lengkap 

Pengertian Kode MIL Honda atau Malfunction Indicator Lamp adalah indikator pada sepeda motor Honda yang bertujuan untuk memberikan informasi tentang kondisi sistem injeksi dan komponen lain yang terkait. Kode MIL ini akan menyala dan berkedip untuk memberitahukan adanya kerusakan atau masalah pada sistem tersebut. Pada dasarnya, kode MIL Honda memberikan peringatan dini kepada pengendara mengenai masalah yang perlu diperiksa lebih lanjut.


Fungsi Utama dari Kode MIL Honda

Fungsi utama kedipan ini adalah untuk mendeteksi kerusakan pada sistem injeksi dan sensor-sensor yang terkait. Ketika ECM (Engine Control Module) mendeteksi adanya anomali atau kerusakan pada salah satu sensor, seperti sensor intake air temperature atau pompa bahan bakar, lampu indikator (lampu MIL) akan menyala dan berkedip. Dengan adanya kode MIL ini, pengendara bisa segera mengetahui adanya masalah tanpa harus melakukan pemeriksaan menyeluruh pada sistem sepeda motor. 

Kode MIL juga membantu teknisi dalam melakukan diagnosa dan perbaikan. Ketika lampu MIL berkedip, teknisi dapat membaca kedipan tersebut untuk mengetahui kode kerusakan spesifik yang terjadi. Ini memudahkan dalam menentukan langkah perbaikan yang tepat dan efisien, mengurangi waktu yang diperlukan untuk mengidentifikasi masalah.

Metode membaca kode MIL biasanya melibatkan mengamati pola kedipan lampu MIL. Ada dua jenis kedipan yang digunakan, yaitu kedipan panjang dan kedipan pendek. Pola kedipan ini akan memberikan indikasi nilai kode MIL. 


Baca juga: Peran Kode MIL Honda dalam Keamanan Kendaraan


Cara Membaca Kedipan Lampu MIL 

Untuk membaca kedipan lampu kode MIL pada motor Honda, ada dua jenis kedipan yang perlu diperhatikan, yaitu kedipan panjang dan kedipan pendek. Kedipan pendek biasanya berlangsung sekitar 0,5 detik, sedangkan kedipan panjang berlangsung sekitar 1,5 detik. Kode MIL biasanya terdiri dari kombinasi kedipan panjang dan pendek.

Sebagai contoh, jika lampu MIL menunjukkan satu kedipan panjang diikuti oleh satu kedipan pendek, maka dibaca sebagai "11". Kedipan lampu MIL memberikan indikasi spesifik tentang masalah yang terjadi pada sistem injeksi motor Honda. Daftar kode ini biasanya mencakup berbagai jenis kerusakan pada sensor dan sistem injeksi, membantu teknisi dalam mendiagnosa masalah dengan lebih akurat. 


Daftar Kode MIL Honda 

Jumlah Kedipan 1 Kali

  • Masalah: Sensor MAP (Manifold Absolute Pressure) 
  • Deskripsi/Penyebab: Jumlah bahan bakar yang disuntikkan ke dalam intake manifold bermasalah 
  • Akibat: Proses pembakaran bahan bakar menjadi tidak efisien,sehingga akselerasi motor yang tidak baik dan mesin yang kurang bertenaga pada putaran atas.

Jumlah Kedipan 7 Kali

  • Masalah: Sensor EOT (Engine Oil Temperature) atau ECT (Engine Coolant Temperature) 
  • Deskripsi/Penyebab: Rangkaian sensor yang tidak berfungsi dengan baik atau terjadi putus sambung pada sensor tersebut 
  • Akibat: Mesin sulit dihidupkan pada suhu rendah dan memiliki kecenderungan untuk cepat panas 

Jumlah MIL Kedip 8 Kali

  • Masalah: Sensor TP (Throttle Position) 
  • Deskripsi/Penyebab: Telah terjadi masalah dalam menyeimbangkan komposisi bahan bakar pada mesin injeksi. 
  • Akibat: Akselerasi motor Honda tidak optimal, dan mesin bisa mati tiba-tiba 

Jumlah Kedipan 9 Kali

  • Masalah: Sensor IAT (Intake Air Temperature) 
  • Deskripsi/Penyebab: pembaca suhu bermasalah karena selalu rendah 
  • Akibat: Mesin berjalan tidak optimal, terasa kurang responsif, konsumsi bahan bakar yang tidak efisien 

Jumlah Kedipan 11 Kali

  • Masalah: sensor VS (Vehicle Speed) 
  • Deskripsi/Penyebab: kerusakan atau gangguan pada sensor VS atau rangkaian kabel yang terkait 
  • Akibat: kehilangan responsivitas, menunjukkan ketidakstabilan sistem transmisi 

Jumlah Kedipan 12 kali 

  • Masalah: injektor motor 
  • Deskripsi/Penyebab: arti kode 12 kali kedipan yaitu mengganggu proses penyemprotan bahan bakar 
  • Akibat: motor tidak dapat dihidupkan, atau mesin bisa mati ketika sedang berjalan 

Jumlah Kedipan 21 kali 

  • Masalah: sensor oksigen (O₂) 
  • Deskripsi/Penyebab: tidak dapat mengukur jumlah oksigen dalam gas buang dari mesin 
  • Akibat: penurunan performa mesin, konsumsi bahan bakar lebih tinggi, atau emisi gas buang lebih tinggi

Jumlah Kedipan 29 kali 

  • Masalah: rangkaian IACV (Intake Air Control Valve) 
  • Deskripsi/Penyebab: jumlah udara yang masuk ke dalam intake manifold tidak teratur 
  • Akibat: peningkatan atau penurunan tiba-tiba dalam putaran mesin, ketidakstabilan idling, atau bahkan mati mesin mendadak 

Jumlah Kedipan 33 kali 

  • Masalah: ECM (Engine Control Module) 
  • Deskripsi/Penyebab: gangguan pada sistem pengaturan mesin yang dikelola oleh ECM 
  • Akibat: mesin bekerja tidak optimal, mengakibatkan penurunan tenaga, konsumsi bahan bakar lebih tinggi, bahkan kegagalan mesin 

Jumlah Kedipan 52 kali 

  • Masalah: sensor CKP (Crankshaft Position) 
  • Deskripsi/Penyebab: tidak berfungsi dengan baik atau koneksi yang longgar pada sensor 
  • Akibat: kesulitan dalam menghidupkan mesin atau mesin sering mati 

Jumlah Kedipan 54 kali 

  • Masalah: sensor BAS (Bank Angle Sensor) 
  • Deskripsi/Penyebab: sensor rusak atau bermasalah tidak dapat memberikan respon posisi motor saat kecelakaan 
  • Akibat: ketidakstabilan mesin, potensi kecelakaan yang lebih serius atau bahkan cedera pada pengendara 

Jumlah Kedipan 67 kali 

  • Masalah: front wheel speed sensor pada PCX 160 
  • Deskirpsi/Penyebab: mengatur torsi mesin terkait putaran roda depan dan belakang 
  • Akibat: performa motor tidak stabil atau bahkan kehilangan kontrol saat berkendara 

Jumlah Kedipan 86 kali 

  • Masalah: speedometer pada PCX 160 
  • Deskripsi/Penyebab: ketidakakuratan pengukuran kecepatan 
  • Akibat: tidak menyadari kecepatan sebenarnya, meningkatkan risiko kecelakaan 

Jumlah Kedipan 91 kali 

  • Masalah: coil ignition primary circuit malfunction pada PCX 150, ADV 150, dan PCX 160 
  • Deskrispi/Penyebab: sistem pengapian pada motor yang bertanggung jawab untuk menghasilkan loncatan api pada busi 
  • Akibat: mesin tidak bisa menyala atau berjalan dengan tidak stabil 


Menggunakan Scanner OBD untuk Membaca Kode MIL Pada Mobil Honda 

Untuk menggunakan scanner OBD (On-Board Diagnostics) dalam membaca kode MIL (Malfunction Indicator Lamp) pada mobil Honda, langkah pertama adalah

  1. Memastikan bahwa scanner OBD yang digunakan kompatibel dengan model Honda Anda.  
  2. Setelah itu, sambungkan scanner ke port OBD yang biasanya terletak di dekat setir atau di bawah dashboard mobil. Setelah tersambung, hidupkan mesin kendaraan untuk mengaktifkan scanner.  
  3. Setelah scanner aktif, Anda dapat memilih opsi untuk membaca kode kerusakan atau DTC (Diagnostic Trouble Codes). Scanner akan mengakses sistem kendaraan Honda dan membaca kode-kode kerusakan yang tersimpan dalam sistem. Kode-kode ini akan menunjukkan masalah spesifik yang terdeteksi oleh sensor-sensor dan sistem kendaraan.  
  4. Scanner OBD akan menampilkan kode-kode kerusakan secara jelas, yang memungkinkan Anda atau teknisi untuk mengidentifikasi masalah dengan lebih akurat. Dengan menggunakan scanner OBD, proses pembacaan kode MIL pada mobil Honda menjadi lebih cepat dan efisien, membantu dalam pemeliharaan dan perbaikan kendaraan. 


Lampu Kode MIL Berkedip? Segera Perbaiki di AstraOtoshop 

Ketika lampu kode MIL berkedip, itu berarti mesin kendaraan Anda sedang mengalami gangguan atau ada komponen yang tidak berfungsi dengan baik. Lampu ini biasanya terletak di panel instrumen mobil atau speedometer motor Anda.  

Misalnya, bisa jadi ada kerusakan pada sistem injeksi bahan bakar, sensor oksigen yang rusak, atau busi yang tidak berfungsi dengan baik. Semua ini bisa mempengaruhi kinerja kendaraan dan menyebabkan konsumsi bahan bakar yang tidak efisien. Jika dibiarkan ini akan merusak keseluruhan mesin.  

Ketika lampu kode MIL berkedip, sangat penting untuk segera mencari bantuan profesional. AstraOtoshop adalah tempat yang tepat untuk Anda kunjungi. Ada dua jenis bengkel yaitu Shop&Bike untuk motor, dan Shop n Drive untuk mobil. Memiliki teknisi yang berpengalaman dan dapat membantu Anda mendiagnosis dan memperbaiki masalah dengan kendaraan Anda. 

Karena AstraOtoshop merupakan distributor resmi produk-produk otomotif yang dijamin ORI alias asli, tentunya mekanik akan menggunakan suku cadang yang berkualitas dan melakukan perbaikan dengan hati-hati. Mekanik juga dapat memberikan saran tentang perawatan yang tepat untuk mencegah masalah serupa terjadi di masa depan. 

Jangan biarkan kendaraan Honda Anda rusak total, segera perbaiki dan gunakan produk otomotif berkualitas dari Astra Otoshop


Topik :
Motor
Mobil

Halaman :1