30 Tempat Wisata Bandung Terbaik untuk Liburan Keluarga

03 Juli 2024120 VIEWS
Informasi
30 Tempat Wisata Bandung Terbaik untuk Liburan Keluarga

30 Tempat Wisata di Bandung Terbaik untuk Liburan Keluarga 

Bandung telah lama dikenal sebagai kota dengan udara sejuk, pesona alam, hingga wisata budaya yang memikat yang menawarkan beragam destinasi wisata menakjubkan. Dari keindahan alam di Ciwidey hingga wisata Bandung terpopuler seperti Trans Studio Bandung menjanjikan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjung. 

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi berbagai rekomendasi tempat wisata terbaik di Bandung. Mulai dari perjalanan menyegarkan ke Farmhouse Lembang hingga petualangan seru di Ranca Upas, Bandung memiliki daya tarik utama yang dapat memenuhi keinginan wisatawan dari segala usia.  

Jangan lewatkan juga kesempatan untuk mengunjungi kebun teh yang memesona, menikmati suasana sejuk di Tebing Keraton, atau mengikuti pertunjukan budaya di Saung Angklung Udjo. Tidak hanya itu, kota ini juga menyediakan berbagai spot foto Instagramable yang menakjubkan di sepanjang jalan Raya Lembang. 

Dengan harga tiket yang terjangkau atau bahkan gratis di beberapa tempat, Bandung menjadi pilihan ideal untuk liburan bersama keluarga atau teman-teman. 

Mari persiapkan diri Anda untuk menjelajahi keindahan alam dan budaya yang menakjubkan di kota Bandung yang memesona ini! 


Baca juga: Tarif Tol Jakarta Bandung 2024: Tetap atau Naik? Ini Infonya


Tempat Wisata Alam: 

Jika Anda sedang liburan ke Bandung dan mengidamkan wisata alam Bandung yang sejuk, kami memiliki rekomendasi tempat wisata di Bandung yang menarik dan wajib dikunjungi. Di antaranya adalah sebagai berikut: 

Kawah Putih Ciwidey 

Kawah Putih merupakan kawah hasil dari letusan Gunung Patuha, Ciwidey, Bandung. Objek wisata ini terletak di dataran kawasan pegunungan pada ketinggian sekitar 2.430 mdpl. Sehingga suhu kawasan wisata ini sangat sejuk, berkisar antara 15 – 22º Celsius.  

Kawah ini terkenal dengan danau vulkaniknya yang berwarna putih kehijauan. Warna putih kawah tersebut dihasilkan dari kandungan beberapa unsur yang bercampur dengan belerang. 

Bagi Anda yang berminat mengunjungi objek wisata di Bandung ini perlu menyiapkan biaya mulai dari 28.000 rupiah hingga 162.000 rupiah. 

Tangkuban Perahu 

Salah satu destinasi wisata yang terkenal adalah Gunung Tangkuban Perahu di Kabupaten Bandung Barat yang merupakan sebuah gunung berapi yang terletak sekitar 30 kilometer utara Kota Bandung.  

Dikenal dengan bentuknya yang menyerupai perahu terbalik, tempat ini menawarkan pemandangan kawah yang megah dan udara pegunungan yang segar.  

Wisatawan yang ingin berwisata ke sini perlu menyiapkan tarif tiket masuk mulai dari 20.000 rupiah hingga 300.000 rupiah untuk menikmati pemandangan Bandung yang menyejukkan ini. 

Gunung Putri Lembang 

Terletak di Gunung Putri, Jayagiri, Lembang, Bandung, tempat ini menawarkan pemandangan alam yang indah dan udara sejuk pegunungan. Pengunjung dapat menikmati keindahan hutan pinus dan berbagai kegiatan outdoor. 

Bagi Anda yang ingin mendatangi area wisata ini, Anda perlu mengeluarkan biaya tiket masuk mulai dari Rp 10.000 sampai Rp 25.000. Kawasan wisata Gunung Putri Lembang selalu buka selama 24 Jam. Namun, jika Anda berencana melihat matahari terbit sebaiknya datang sejak subuh dan dapatkan spot foto instagramable di Bandung bersama keluarga. 

Situ Patenggang 

Situ Patenggang merupakan danau yang dikelilingi hamparan kebun teh hijau. Pengunjung dapat menikmati perahu dayung di danau, berjalan-jalan di sekitar danau, atau sekadar bersantai menikmati keindahan alamnya.  

Bagi Anda yang berminat mengunjungi wisata situ ini perlu membayar biaya tiket mulai dari 25.000 rupiah dengan jam buka dari pagi hingga sore hari mulai pukul 09.00 pagi sampai dengan pukul 05.00 sore. 

Curug Dago 

Curug Dago merupakan air terjun yang terletak di daerah Dago, Bandung. Meskipun tidak terlalu tinggi, Curug Dago menawarkan pemandangan yang menenangkan dan suasana alam yang segar. Namun, sebaiknya jangan mengunjungi kawasan wisata air terjun ini terlalu sore, sebab lokasinya yang terletak di dalam hutan membuat penerangan Anda menjadi berkurang. 

Dengan hanya mematok harga 15.000 rupiah untuk tiket masuk, Anda sudah bisa menikmati objek wisata mengasyikkan ini. 

Maribaya Natural Hot Spring 

Terletak di Lembang, Bandung Barat, Maribaya Natural Hotspring menawarkan wisata pemandian air panas alami yang menyegarkan di tengah hutan yang asri. Pengunjung dapat menikmati suasana yang tenang dengan berendam di air panas yang menyegarkan. 

Bagi Anda yang belum tahu, destinasi wisata Bandung ini sudah ada sejak bertahun-tahun lalu dengan berbagai kegiatan seru mulai dari berendam air panas, mengunjungi air terjun, atau menikmati hutan hijau yang secara lokasi memang bersebelahan dengan Taman Hutan Raya Juanda. 

Ranca Upas 

Ranca Upas yang berlokasi di jalan Raya Ciwidey - Patengan No.KM. 11 merupakan kawasan konservasi yang dikelilingi oleh hutan pinus. Pengunjung dapat berkemah, bersepeda, atau menikmati keindahan alam sekitar.  

Harga tiket masuk Ranca Upas Ciwidey dimulai dari Rp. 25.000. Jika Anda ingin menghemat pengeluaran, Anda bisa membawa tenda dan peralatan sendiri. 

Tebing Keraton 

Tebing Keraton yang berada di ketinggian 1200 Mdpl menawarkan pemandangan indah dari jejeran hutan pinus dan spot foto yang instagramable. Dari tebing ini, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan kota Bandung dari ketinggian, atau sekadar bersantai menikmati alam sekitar.  

Tiket masuk untuk mengunjungi tempat wisata di Bandung ini dikenakan biaya tiket sebesar 17.000 rupiah, dan Anda sudah bisa berkemah menikmati sunrise di Tebing Keraton pada pagi harin dan menunggu sunset pada sore hari. Tebing Keraton buka setiap hari mulai pukul 08.00 pagi sampai pukul 4 sore. 

Taman Hutan Raya Juanda 

Taman Hutan Raya Juanda berlokasi di kampung pakar, desa ciburial, kecamatan cimenyan Bandung.  

Berada di ketinggian antara 770 mdpl hingga 1330 mdpl, taman hutan raya ini menawarkan keindahan alam yang alami dengan 2500 jenis tanaman tumbuh berkembang di Taman Hutan Raya Juanda.  

Suasana hutan yang alami ditambah dengan beberapa objek wisata menarik menjadi daya pikat wisata keluarga ini. Dengan harga tiket masuk sebesar Rp17.000. Taman Hutan Raya Juanda buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. 

Orchid Forest Cikole 

Orchid Forest Cikole yang terletak di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Indonesia menawarkan kebun anggrek yang indah dan pemandangan alam yang menakjubkan. Pengunjung dapat menikmati berbagai wahana dan aktivitas outdoor di tengah kebun anggrek yang luas. 

Sejak Agustus tahun 2017, kawasan taman anggrek terluas di Indonesia ini berada di tengah hutan lindung dan terbentang seluas 12 hektar. Setidaknya terdapat 157 jenis bunga anggrek beraneka macam dikembangkan di sini.  

Harga tiket masuk wisata Orchid Forest Cikole bisa di mulai dari 40.000 rupiah, dan buka setiap hari mulai dari pagi hingga sore. Untuk hari Senin sampai Jumat buka mulai pukul 09.00 pagi hingga pukul 06 sore. Sedangkan di akhir pekan Sabtu dan minggu buka lebih pagi dari jam 08.00 pagi hingga jam 07 malam.  


Tempat Wisata Edukasi dan Anak: 

Rekomendasi tempat-tempat wisata Bandung yang cocok untuk anak dengan menawarkan pengalaman yang menghibur dan edukatif adalah sebagai berikut: 

Museum Geologi Bandung 

Museum Geologi Bandung merupakan salah satu wisata di Bandung yang populer dan banyak dikunjungi untuk kegiatan study tour. Di dalamnya, ada segudang materi geologi yang teramat berharga sehingga pengunjung dapat mempelajari tentang sejarah bumi dan proses geologi yang membentuk lingkungan.  

Di museum ini juga terdapat berbagai koleksi penting seperti batuan, mineral, fosil, dan artefak dari zaman purba.  

Jika Anda berminat untuk berkunjung, Museum Geologi Bandung buka setiap hari Senin – Kamis mulai pukul 09.00 sampai pukul 15.00. Sedangkan hari Sabtu dan Minggu jam buka tetap sama tapi museum akan tutup lebih awal yakni pukul 14.00. Di hari Jumat dan hari Libur Nasional museum akan tutup. 

Harga tiket Museum Geologi Bandung juga terbilang ramah kantong karena hanya mulai dari Rp. 2.000 saja untuk pelajar dan mahasiswa. Sedangkan untuk umum tiket masuknya Rp. 3.000.  

Trans Studio Bandung 

Berada di jalan Gatot Subroto No.289A, Cibangkong, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40273, Indonesia, Trans Studio Mall merupakan taman hiburan dalam ruangan terbesar di Indonesia.  

Beroperasi pukul 10:00 hingga 17:00, Trans Studio Bandung memiliki berbagai wahana seru, atraksi, pertunjukan, dan zona permainan yang cocok untuk anak-anak dan keluarga. Harga tiket untuk Trans Studio Bandung terbaru 2024 yakni mulai dari Rp 225.600.  

Kampung Batu Malakasari 

Kampung Batu Malakasari adalah tempat wisata yang menawarkan pengalaman berkebun dan berinteraksi dengan hewan-hewan ternak.  

Dengan berbagai wahana pendidikan dan fasilitas lengkapnya, anak-anak dapat belajar tentang pertanian dan kehidupan pedesaan sambil menikmati suasana alam yang segar. 

Dibuka mulai pukul 08.00, harga tiket masuk Kampung Batu Malakasari ditawarkan dengan harga cukup terjangkau mulai dari Rp. 10.000 – Rp. 60.000.  

Farm House Lembang 

Merupakan kompleks wisata yang menawarkan suasana pedesaan Eropa. Di sini, pengunjung dapat menyusuri kebun bunga, berfoto dengan hewan-hewan lucu, dan menikmati berbagai wahana wisata yang seru. 

Dengan harga tiket masuk 35.000 rupiah, Anda sudah bisa menikmati berbagai wahana dan aktivitas yang dapat Anda telusuri.  

Taman Film 

Taman Film merupakan tempat wisata di Bandung yang lagi hits yang menampilkan replika-replika dari lokasi syuting film terkenal. Pengunjung dapat belajar tentang proses pembuatan film dan berinteraksi dengan berbagai instalasi interaktif. 

Taman film juga memiliki jadwal pemutaran film, yaitu: 

  • Senin – Jumat : 18.30 – 21.00 
  • Sabtu – Minggu : 17.00 – 22.00 

Di taman wisata ini, Anda bisa menikmati sajian film berbagai genre yang ditayangkan di Taman Film Pasopati Bandung, mulai dari film Indonesia, Indie, Korea serta Bollywood 

Kidzania Bandung 

Beralamat di jalan Cidurian Selatan Indonesia No.54, Kubang Bereum, Sekejati, Kec. Buahbatu, Kota Bandung, Kidzania merupakan tempat edukasi interaktif yang menyajikan kota mini yang didesain khusus untuk anak-anak, di mana mereka dapat bermain peran sebagai berbagai profesi seperti dokter, polisi, atau koki.  

Jam operasional untuk Kidzania Bandung adalah mulai dari pukul: 11.00-17.00 WIB dengan harga tiket mulai dari Rp50.000. 

Museum Konferensi Asia Afrika 

Museum Konferensi Asia Afrika yang berlokasi di Jalan Asia Afrika Nomor 65, Bandung, Jawa Barat merupakan lokasi pelaksanaan kegiatan Konferensi Asia Afrika (KAA) yang diselenggarakan pada 18-24 April 1955. 

Museum ini memamerkan artefak dan dokumentasi terkait Konferensi Asia Afrika tahun 1955, yang merupakan tonggak sejarah dalam gerakan non-blok. Wisata sejarah ini membantu anak-anak belajar tentang sejarah kerjasama antarbangsa di Asia dan Afrika.  

Museum Konferensi Asia Afrika terbuka untuk kunjungan pada hari Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu. Sementara hari Senin, Rabu, Jumat, dan Libur Nasional museum tutup. Dibuka mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB, setelah itu dibuka kembali mulai pukul 13.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. 

Saung Angklung Udjo 

Saung Angklung Udjo merupakan tempat wisata yang berdiri tahun 1966, yang merupakan destinasi rekreasi dan edukasi mengenai budaya Sunda. Lengkap dengan bale pertunjukan, aneka kerajinan bambu, dan juga workshop tentang alat musik dari bambu. 

Menghadirkan nuansa yang teduh dan asri di kawasan Bandung Timur, menjadikan tempat ini sangat tepat untuk dinikmati. Memiliki keunikan elemen interior dengan dominasi bambu, pesona pemandangan dan dekorasi, serta bunyi gemerincing suara alat musik dari bambu yang menggambarkan keharmonisan di antara budaya dan alam. 

Destinasi wisata di Bandung ini menawarkan pertunjukan seni dan budaya tradisional Sunda, termasuk pertunjukan angklung dan tari-tarian dengan harga tiket masuk mulai dari Rp60.000 sampai Rp120.000. 

Alun-Alun Bandung 

Alun-Alun Bandung merupakan salah satu pusat rekreasi di Kota Bandung. Di sini, anak-anak dapat menikmati berbagai wahana permainan, pertunjukan seni, dan kuliner. 

Sejak direvitalisasi, alun-alun di pusat kota menjadi salah satu ikon Kota Bandung. Alun-Alun Bandung jadi tujuan yang tepat bagi pelancong untuk menikmati suasana Kota Bandung yang penuh semarak. Harga tiket masuknya mulai dari Rp. 60.000 sampai Rp. 120.000. 

Museum Pos Indonesia 

Salah satu wisata Bandung yang bisa kamu kunjungi berikutnya adalah Museum Pos Indonesia yang di dalamnya dipamerkan sejarah pos dan perangko di Indonesia. Anak-anak dapat belajar tentang sejarah komunikasi dan teknologi pos sambil melihat koleksi perangko dan alat-alat pos antik. 

Lokasinya terletak di Jalan Cilaki 73 Kota Bandung Jawa Barat Indonesia, tepat berada di sebelah kanan Gedung Kantor Pusat Pos Indonesia atau sebelah timur Gedung Sate. Museum Pos Indonesia Bandung masih satu kawasan dengan Taman Pusaka Bunga Kandaga Puspa. 

Museum Pos Indonesia Bandung termasuk sebagai salah satu wisata di Bandung yang gratis tanpa perlu membeli tiket. Anda dapat berkunjung ke Museum Pos Indonesia pada hari Senin sampai dengan hari Sabtu pukul 09.00 – 16.00 WIB. Hari Minggu dan hari besar nasional libur.  


Baca Juga:


Topik :
Lainnya

Halaman :12