Penyebab Kelistrikan Motor Korslet Saat Hujan

31 Mei 2023112 VIEWS
Tips & Trik

Para pemilik motor sebaiknya waspada dengan kelistrikan motor korslet di cuaca yang tak menentu. Sebab hujan bisa datang kapan saja bahkan saat kamu sedang mengendarai motor di jalan raya.


Selain segera melakukan pembersihan setelah motor terkena hujan, penting juga untuk melakukan pengecekan komponen motor seperti bagian kelistrikan karena bisa jadi mengalami korslet.


Jangan sampai hal itu terjadi karena akan mengganggu kenyamanan berkendara. Pasalnya, kelistrikan motor punya peran penting menghidupkan lampu, klakson, serta operasional mesin.


Nah, untuk menghindari dari hal tersebut, ketahui terlebih dahulu penyebab kelistrikan motor korslet. Berikut penjelasannya.


Air Masuk Dalam Komponen Kelistrikan

Umumnya, sistem kelistrikan motor mengalami korslet disebabkan air yang masuk ke komponen kelistrikan. Pada saat berkendara di musim hujan, hal ini tentunya semakin riskan terjadi


Meski ada beberapa komponen yang lokasinya tertutup dan terpasang dengan baik. Namun, ada juga komponen seperti kabel yang wajib dicek apabila motor terkena hujan.


Cek apakah ada kabel listrik yang terkelupas, sebab masalah kelistrikan motor dapat terjadi karena hal ini. Kabel yang terkelupas membuat aliran listrik yang dihasilkan spul jadi tidak maksimal.


Kalau kabel dengan kondisi tersebut terkena air hujan, akan lebih berbahaya lagi karena bisa korslet hingga terbakar.

Oleh karena itu, apabila ada kabel kelistrikan yang terkelupas sebaiknya langsung diganti saja agar tidak menghambat aliran listrik.


Kondisi Sekring

Selain karena air yang masuk ke dalam komponen kelistrikan, korsleting juga bisa terjadi karena kondisi sekringnya yang rusak.

Sekring memiliki fungsi untuk memutus arus listrik berlebih secara otomatis apabila terjadi arus pendek sehingga mencegah terjadinya korsleting yang dapat merusak komponen kelistrikan.


Berkat fungsinya yang melindungi komponen kelistrikan motor, jika sekring putus atau mengalami kerusakan, maka korsleting akan terjadi bahkan lebih parahnya bisa menyebabkan motor terbakar.


Kondisi sekring yang rusak dapat kamu ketahui dari sejumlah tanda, seperti klakson tak berbunyi atau lampu motor mati.

Lakukan pemeriksaan terhadap sekring dengan cara melepaskan sekring dan periksa kondisi kawatnya.


Apabila masih menyatu, sekring dalam kondisi baik, sementara kalau sudah terputus bisa dipastikan sekring rusak dan segera ganti dengan yang baru.


Setelah mengetahui sejumlah penyebab utama kelistrikan motor korslet, jangan lupa cek komponen kelistrikan lainnya untuk memastikan aliran listrik tersalurkan dengan baik dan motor bekerja dengan optimal.


Bagi yang sudah harus mengganti komponen kelistrikan motor, kamu bisa cari produknya di Astra Otoshop!


Ada berbagai pilihan komponen kelistrikan seperti kiprok, stator, saklar lampu, dan aki dari Aspira dengan kualitas baik yang mampu menjaga sistem kelistrikan dan tersedia untuk segala merek motor.


Yuk langsung cek aja selengkapnya di Astra Otoshop, ya!


Topik :
Motor

Halaman :1